Lumpia Udang Mayonaise untuk pengajian



Lumpia ini juga dibuat untuk penganan pengajian di rumah. Ini juga dalam rangka uji resepnya NCC. Rasanya.... hmmm... renyah diluar juicy di dalam. Coba sendiri aja ya...

Karena baru pertama kali mencoba, seperti biasa belum diutak-atik resepnya, masih menggunakan resep asli.

Lumpia Udang Mayonaise
Sumber : NCC

Bahan:
300 gr Udang Kupas


2 sdm tepung sagu / Maizena
1 sdm Miyak Wijen
1 sdt Garam

Cara membuat :

  1. Udang diberi semua bumbu dan aduk rata
  2. Ambil satu lembar kulit lumpia, isi dengan satu sendok bahan isi, lipat segitiga atau gulung seperti amplop, rekatkan, goreng.

Mayonaise

Bahan:
1 btr telur
30 gr gula halus
350ml minyak salad ---> aku pakai zaitun
2 sdm air jeruk lemon
2 sdm susu kental manis

Cara membuat:

  1. Taruh dalam wadah : telur, gula halus, air jeruk lemon dan susu kental manis.
  2. Kocok mixer kecepatan sedang sambil dituangi minyak

No comments: